Padanglawas, (Analisa). Tahun 2016, para kelompok tani yang ada di Padanglawas (Palas) akan mendapat bantuan dari Pemerintah Pusat melalui Dinas Pertanian Palas. Bantuan itu berupa bibit tanaman, benih padi dan bantuan uang yang langsung diserahkan kepada masing-masing kelompok tani dan Gapoktan.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pertanian Palas Ir Abdullah kepada Analisa belum lama ini di kantornya di Pasar Latong Kecmatan Lubuk Barumun.
Abdullah mengatakan, jumlah bantuan pemerintah dari APBN tersebut ditaksir Rp 22,4 miliar lebih. Sedangkan peruntukan uang yang Rp22,4 miliar itu selain untuk bantuaan benih dan bibit juga untuk sarana dan prasarana pertanian. Bantuan tersebut nanti akan disalurkan langsung kepada kelompok tani yang sudah terbentuk
“Tahun 2015 yang lalu, para kelompok tani kita juga mendapat bantuan, dan biasanya bantuan itu bisa dalam bentuk benih dan bibit tanaman. Sedangkan kalau bentuk uang ditransfer langsung kerekening para kelompok tani,” sebut Abdullah.
Abdullah mengatakan, dari petunjuk penggunan anggaran yang sudah mereka terima, dana tersebut bisa bertambah lagi setelah dilakukan revisi anggaran pebruari nanti.
Hanya saja berapa penambahan anggaran itu belum bisa dipastikan. Besarnya kucuran bantuan pemerintah pusat untuk sektor pertanian di Palas lanjut Abdullah tidak lain karena melihat potensi pengembangan sektor pertanian di Palas cukup potensial. Sehingga pemerintah pusat tidak khawatir jika dana yang disalurkan akan sia-sia.
Pihaknya juga kata Abdullah sudah bertemu langsung dengan Ali Jamil selaku Koordinator UPSUS Dirjen Sarana dan Prasarana Pertanian di pusat tentang pengembangan sektor pertanian di Palas khususnya tanaman Pajale (Padi, jagung dan kedelai). Dari hasil pertemuan itu pemerintah pusat cukup merespon atas upaya kerja Pemda Palas dalam mengembangkan sektor pertanian.
“Alhamdulillah pihak UPSUS cukup baik responnya, makanya kita juga bekerja keras untuk mendapatkan bantuan itu secara maksimal,” kata Abdullah.
Selain bantuan dari pemerintah pusat, Pemprov Sumut juga ada mengucurkan bantuan untuk sektor pertanian. Namun bantuan itu belum bisa disampaikan karena belum tahu berapa besarnya bantuan tersebut. Dari sekian akumulasi bantuan itu tambah Abdullah, diharapkan indek pertanian (IP) di Palas akan mengalami peningkatan.
Sehingga target yang telah ditetapkan bisa terwujud sekaligus untuk menjaga ketahanan pangan di Palas. (ats)
Sumber : http://analisadaily.com/
No comments:
Post a Comment