01 Desember 2015
METROSIANTAR.COM, PALAS – Harga cabai terus naik beberapa pekan terakhir. Minggu (29/11), di Pasar Ujungbatu Kecamatan Sosa, harga cabai merah per kilogram mencapai Rp 32 ribu. Sementara itu, cabai rawit, masih bertahan di angka sebelumnya Rp40 ribu per kilogram. Sudah beberapa minggu, cabai rawit bertahan di angka itu.
“Naik terus, naik terus cabai ni,” kata Aisyah, seorang ibu rumah tangga ketika tawar menawar harga cabai dengan pedagang di Pasar Ujung Batu, kemarin.
Memang, meski sedikit mahal, Aisyah tetap memaksakan membeli. Tapi, ia hanya membeli seperempat kilogram.
“Kemarin hanya baru Rp 28 ribu, sekarang naik lagi,” ungkapnya lagi disambut senyum pedagang.
Sementara itu, pedagang cabai, M Hutabarat yang datang dari Tarutung mengatakan, memang harga dari petani sudah naik. “Biasalah, dari petaninya memang sudah naik,” ungkapnya. Untuk Kabupaten Padang Lawas, khususnya Kecamatan Sosa, harga kebutuhan sayur mayur memang tergolong tinggi. Itu disebabkan, semua didatangkan dari luar daerah. Kebanyakan dari Tapanuli Utara dan sebagian dari Mandailing Natal.
Berbeda Jauh
Kondisi berbeda dengan sepuluh tahun silam memang terlihat untuk pasokan sayur mayur di Kecamatan Sosa. Sebelumnya, daerah ini masih merupakan penghasil sayur mayur dan berbagai tanaman palawija lainnya. “Saya masih ingat, kalau dulu orang trans baru keranjang berisi sayur ke pasar, sekarang mereka bawa keranjang kosong untuk tempat sayur dari pasar,” kata Iwan, masyarakat setempat, menggambarkan. (Lay)
No comments:
Post a Comment