Tiang PLN Tumbang, 4 Rumah Tak Dialiri Listrik - PADANG LAWAS News

Kumpulan Berita Padang Lawas dan Sekitarnya

Breaking

IKLAN

PASANG IKLAN ANDA DISINI

Post Top Ad || gw1

loading...

Saturday, 14 November 2015

Tiang PLN Tumbang, 4 Rumah Tak Dialiri Listrik

14 November 2015

METROSIANTAR.COM, PALAS – Tiang listrik yang tumbang Jumat (13/11) lalu akibat ditimpa pohon karet berdampak terhadap pemadaman di Kecamatan Sosa. Bahkan, hingga Sabtu (14/11) siang, empat rumah yang kabelnya sempat terputus belum disambung lagi oleh PLN. PLN sendiri mengerahkan crane untuk perbaikan jaringan yang rusak itu.
Ternyata, ada dua tiang yang tumbang dan memutus jaringan di Kecamatan Hutaraja Tinggi dan Batang Lubu Sutam. Sedangkan untuk Kecamatan Sosa, sebagian tetap hidup.
“Tiang PLN dan jaringan kabelnya sudah diperbaiki. Tapi, kabel arus listrik yang menuju ke rumah kami belum dipasang kembali oleh PLN. Terpaksa pakai mesin genset lah,” ujar Intan, satu warga yang terimbas kejadian ini.
“Ada 4 rumah di sini yang kabel listriknya terputus, rumah saya, Midun, ayah Yumna dan rumah omaknya Rijal. Tadi udah kami telpon petugas PLN untuk segera memperbaiki,” timpal Ismail.
Memang, perbaikan jaringan rusak ini berlangsung lama, sampai pukul 02.00 WIB dini hari. Petugas PLN dari Padang Sidimpuan ikut turun ke lokasi dengan  membawa 2 batang tiang PLN pengganti.
“Untuk proses pengerjaannya, kita bawa 6 orang petugas dari PLN Sibuhuan dan 6 orang petugas PLN dari Kantor Jaga Ujung Batu, Aliaga dan Kantor Jaga PIR Trans Sosa,” sebut Irvansyah, supervisor teknik PLN Rayon Sibuhuan. (lay)

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad || gw4

loading...